TRIBUNNEWS.COM – Striker Tottenham Hotspur, Emmanuel Adebayor, mengomentari spekulasi kepergiannya dari White Hart Lane pada bursa transfer musim panas lalu.

Adebayor mengaku tidak pernah berpikir untuk hengkang ke klub lain. Apalagi, manajer Spurs, Andre Villas-Boas, masih memberi kepercayaan kepada dirinya.

Posisi Adebayor rawan tergusur semenjak kedatangan Roberto Soldado dari Valencia. Belum lagi, mantan striker Manchester City itu dihadapkan dengan persaingan dari Jermaine Defoe.

“Aku memutuskan bersama manajer, bahkan sejak bursa transfer dibuka, aku tidak akan meninggalkan Tottenham dan itu yang telah kulakukan,” ungkap Adebayor, dilansir Sky Sports .

Selain yakin mampu bersaing, rupanya ada faktor lain yang membuat Adebayor memilih bertahan bersama spurs. Pemain timnas Togo itu membenarkan faktor keluarga menjadi alasannya tidak berpikir untuk hengkang.

“Aku tidak berpikir meninggalkan Spurs. Aku ada di sini, keluargaku merasa nyaman dan tidak akan pindah ke kota lain,” pungkasnya.

Baca Juga:

Boas: Spurs Tak Berdaya Ditekan Gareth Bale

Wenger dan Villas Boas Puji Performa Juventus

AVB: Madrid Ganggu Mental Gareth Bale



YOUR COMMENT