Romo Julio Cesar Grassi

Romo Julio Cesar Grassi bersikeras tidak bersalah dalam kasus kekerasan seksual

Sebuah pengadilan di provinsi Buenos Aires menolak permohonan banding Romo Julio Cesar Grassi, yang divonis bersalah atas kasus kasus kekerasan seksual terhadap seorang anak remaja laki-laki.

Mantan pastor Katolik Roma di Argentina itu telah menjalani hukuman selama empat tahun sebagai tahanan rumah, setelah pengadilan memutuskan dirinya bersalah dan dihukum 15 tahun penjara pada 2009 lalu.

Dia diputus bersalah melakukan kekerasan seksual terhadap seorang anak laki-laki di Yayasan miliknya “”Happy Children.”

Grassi bersikeras tidak bersalah dan mengatakan keputusan terhadap kasus itu berdasarkan bukti yang salah.

“Dalam hidup saya, semua yang saya lakukan adalah membantu anak-anak yang membutuhkan,” kata dia dalam pengadilan di kota Moron.

“Jaksa telah berbohong dan merekayasa kasus untuk melawan saya.”

Saya merasa damai, saya percaya Tuhan

Jaksa Alejandro Varela mengatakan jika tidak ditahan mantan pastor tersebut kemungkinan dapat melarikan diri.

Keputusan bersalah telah ditetapkan oleh tiga pengadilan di Argentina, sebelumnya Mahkamah Agung di Buenos Aires memperkuat putusan penjara 15 tahun terhadap Grassi.

“Membiarkan Grassi bebas hampir sama dengan,” kata Varela.

Setelah putusan pengadilan kriminal ini, Grassi dibawa ke penjara terdekat.

“Saya merasa damai, saya percaya Tuhan,” kata Romo Grassi.

Seorang kuasa hukum dari penuntut Juan Pablo Gallego, menggambarkan dirinya sebagai “pedofil dan diluar kontrol.”



YOUR COMMENT